Mahasiswa Prodi Fisika Universitas San Pedro Juara I Lomba KTI Pekan Fisika ke XXIV Kaltim

Mahasiswa Program Studi (Prodi) Fisika Universitas San Pedro (UNISAP) menorehkan prestasi gemilang dengan berhasil meraih Juara I lomba Karya Tulis Ilmiah (KTI) kategori mahasiswa pada Pekan Fisika Ke- XXIV yang diselenggarakan oleh Universitas Mulawarman Kalimantan Timur  (Kaltim) pada 08 Maret 2023.

Karya tulis ilmiah mahasiswa Prodi Fisika Universitas San Pedro yang diwakili oleh Ella Mariana Silla (Ketua Tim), Marlince dopong dan Petronela Juliasti Teuf (Anggota) mengambil sub tema Etnosains dengan Judul “Kajian Etnosains Pada Makanan Khas Usaku (Tepung Jagung) Sebagai Media Belajar Fisika,“. Karya Tulis Ilmiah ini berhasil keluar sebagai pemenang menyisihkan dua finalis lainnya yakni STIKES ISFI Banjarmasin, dan Universitas Mulawarman selaku tuan Rumah.

Marlince Dopong alias Marlin kepada media ini Senin, (13/3/23) mengaku sangat senang dan bangga atas prestasi yang mereka raih. Ia juga menjelaskan bahwa ada 3 tiga sub tema yang dilombakan dalam lomba karya tulis ilmiah ini yakni tema Energi, Lingkungan Hutan Tropis, dan Optimalisasi Pembelajaran Sains Dari Budaya Lokal di Lingkungan Sekolah.

Lebih lanjut Marlin mengungkapkan, alasan mereka memilih sub tema etnosains adalah karena etnosains dapat mendukung guru dalam mengedukasi siswa tentang sains khusunya ilmu Fisika dengan memanfaatkan perspektif budaya. Selain Itu, ia juga membeberkan bahwa alasan mereka memilih Usaku (Tepung Jagung) adalah sebagai upaya meperkenalkan kembali makanan tradisional NTT yang terancam punah.

“Alasan kami memilih Usaku adalah karena Usaku merupakan makanan khas NTT (Daerah Timor) yang terancam punah. Sehingga dengan pengambilan judul tentang Usaku ini, merupakan upaya memperkenalkan kembali makanan khas NTT kepada generasi muda agar terus dilestarikan,” jelasnya.

Dosen pembimbing mahasiswa dalam lomba ini, Hilary Lipikuni S.Pd., M.Pd menjelaskan bahwa, Lomba ini diselenggarakan oleh Universitas Mulawarman Kalimantan Timur (Kaltim) dalam rangka Pekan Fisika Ke XXIV. Perlombaan ini dilaksanakan melalui dua tahap yakni babak penyisihan pada 18 februari 2023 dan babak final yakni presentasi secara online/daring pada tanggal 8 Maret 2023.

ia juga menyampaikan bahwa waktu dalam membimbing mahasiswanya relativ sangat singkat yakni kurang lebih satu bulan. Namun ia bersyukur walau dalam waktu yang singkat itu timnya berhasil keluar sebagai juara. “Tantangannya itu waktu pembimbingan yang singkat, dari 18 Februari sampai 3 Maret 2023. Namun kami bersyukur Prodi Fisika Universitas San Pedro berhasil menjadi finalis lomba dan keluar sebagai juara I mengalahkan dua finalis lainnya dan puluhan peserta yang ikut lomba karya tulis ilmiah kategori mahasiswa dalam Pekan Fisika ke XXIV yang diselenggarakan oleh Universitas Mulawarman ini,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Program Studi (Kaprodi) Fisika Universitas San Pedro, Yanti Boimau S.Si., M.Si pada kesempatan yang sama mengungkapkan bahwa, dirinya bangga dan mengapresiasi prestasi mahasiswa Prodi Fisika Universitas San Pedro. Ia Juga berterimakasih kepada bapak/ibu  dosen di Prodi Fisika yang telah membimbing para mahasiswa sehingga bisa meraih prestasi yang baik ini.

“Saya selaku Kaprodi Fisika Universitas San Pedro merasa bangga dan mengapresiasiasi prestasi mahasiswa Prodi Fisika ini. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada para dosen Prodi Fisika yang turut andil dalam membimbing mahasiswa kami khususnya Ibu Hilary Lipikuni S.Pd., MPd selaku pembimbing utama yang telah membimbing secara khusus mahasiswa kami sehingga bisa mengikuti lomba ini dan berprestasi,” ujarnya.

Lebih Lanjut, alumnus Universitas Brawijaya ini menyampaikan bahwa, ia akan terus berusaha memotivasi para dosen dan mahasiswa yang ada di Prodi Fisika Universitas San Pedro agar dapat terus berinovasi dan mengembangkan kreativitasnya dalam rangka mendukung perkembangan ilmu pengetahuan di Nusa Tenggara Timur, di tingkat nasional bahkan internasional.

Ia juga menjelaskan bahwa Program Studi Fisika Universitas San Pedro merupakan satu- satunya Program studi Fisika di Perguruan Tinggi Swasta di Nusa Tenggara Timur yang telah terkreditasi baik oleh Lembaga Akreditrasi Mandiri Sains Alam dan Ilmu Formal (LAMSAMA).

“Kami Prodi Fisika Univeritas San Pedro merupakan satu- satunya Prodi Fisika di Perguruan Tinggi Swasta di NTT yang terkreditasi baik oleh LAMSAMA. Kami juga memiliki tiga bidang kepeminatan yakni Fisika Bumi (Geofisika), dan Fisika Material dan Pendidikan Fisika. Selain itu Prodi Fisika didukung pula oleh sumber daya manusia berupa dosen berkompeten lulusan dari perguruan tinggi terbaik di Indonesia dan juga dilengkapi pula dengan fasilitas, berupa ruang kuliah dan Laboratorium Fisika,” tegasnya.

Selanjutnya, ia juga menyampaikan bahwa Program Studi Fisika Universitas San Pedro memiliki Visi yakni menjadi Program Studi yang Unggul di Bidang Fisika dan Aplikasinya Khususnya di Sektor Lingkungan. Sementara itu, Misi Program Studi Fiska Universitas San Pedro adalah; 1) Menyelenggarakan Pendidikan dan Pengajaran Fisika dan Aplikasinya Untuk Menghasilkan Lulusan yang Mampu Bersaing di Dunia Kerja; 2) Melakukan Penelitian di Bidang Fisika dan Aplikasinya yang Berfokus Pada Sektor Lingkungan; 3) Melaksanakan Pengabdian Pada Masyarakat yang Mampu Berkontribusi Bagi Pengembangan Ilmu Fiisika dan Aplikasinya.

Ahkirnya Kaprodi Fisika Universitas San Pedro mengajak semua lulusan SMA/SMK yang ada di Nusa Tenggara Timur agar bergabung untuk belajar dan menimba ilmu di Prodi Fiska Universitas San Pedro. “Saya pikir semua orang itu punya bakat, tinggal bagaimana mereka dibimbimbing untuk mengembangkan bakatnya tersebut. Oleh karena itu saya mengajak semua lulusan SMA/SMK yang ada di NTT untuk bergabung bersam kami di Program Studi Fisika Univeristas San Pedro,” ujarnya. (hn/*)

Sumber: https://www.horizonnusantara.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *